Jumat, 02 Mei 2014

Ilmu tari topeng Mimi Rasinah jadi buruan mahasiswa bule

Reporter : Ya'cob Billiocta | Sabtu, 26 April 2014 15:31 


Ilmu tari topeng Mimi Rasinah jadi buruan mahasiswa bule
Penari Topeng Indramayu. ©2014 merdeka.com/imam buhori


Merdeka.com - Hampir setiap bulan, sanggar Mimi Rasinah selalu kedatangan tamu bule. Kebanyakan mereka adalah mahasiswa magang, mempelajari tari topeng Mimi Rasminah yang tersohor.

Ada aturan unik yang diterapkan pengelola sanggar Mimi Rasinah. Semua bule pertama kali harus diajar oleh anak usia berkisar lima tahun.

"Kita biasanya nyuruh bule untuk belajar dulu sama anak kecil A (sapaan mas dalam bahasa Indramayu). Orang anak kecil saja sudah pandai menari," kata pengelola sanggar Mimi Rasinah yang jga suami Aerli Rasinah, Ade kepada merdeka.com, Indramayu, Jumat (18/4).

Baru ketika dia sudah dinyatakan bisa, akan dilanjutkan tahap belajarnya, dengan bimbingan Ade atau guru senior lainnya.

Di lokasi sama, Aerli mengatakan belum lama ini sanggarnya terakhir kali didatangi oleh mahasiswa dari Meksiko dan Hongaria.

Meski terbuka berbagai ilmu dengan bule, Aerli menegaskan tidak akan memberikan cuma-cuma atau seluruh ilmu yang dimilikinya. Dia tidak mau kejadian klaim budaya antar negara terjadi lagi.

"Kita sekarang jangan dibodohi luar negeri. Kita kasih esensi saja. Kita pegang utuh punya kita. Ini ciri khas kita," kata cucu Mimi Rasinah ini.
[dan]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar